Kamis, 20 Januari 2011

Duta Palma Bantah Tuduhan

PT Duta Palma Nusantara (DPN) membantah semua tuduhan dan tuntutan yang disampaikan ratusan karyawan PT DPN yang dilakukan selama tiga hari berturut-turut.
Mulai dari area perusahaan hingga ke DPRD Kuansing dan Dinas Sosial dan Tenaga Kerja (Disosnaker) Kabupaten Kuansing.

Kamis, 30 Desember 2010

Honorer Daerah Capai 1.430 Orang

Jumlah pegawai di lingkungan Pemkab Kuansing dari tahun ke tahun terus terjadi peningkatan, terutama tenaga honorer daerah. Dari data di Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Kuansing, jumlah tenaga honorer mencapai 1.430 orang.
Jumlah tenaga horer tersebut dibagi atas dua kelompok, yakni tenaga honorer daerah dan tenaga honorer Pramu Bakti. Demikian dikatakan Kepala BKD Kuansing Drs Muharman MPd melalui Sekretaris BKD Kuansing Drs Hendri Siswanto, kepada Riau Pos, Rabu (29/12) di Teluk

Minggu, 26 Desember 2010

Pasien Keluhkan Pelayanan Operasi di RSUD

Beberapa waktu terakhir ini, pelayanan di RSUD Teluk Kuantan mendapat sorotan kembali, terutama dari kalangan pasien operasi yang pernah berobat. Pasalnya, pelayanan operasi di RSUD Teluk Kuantan tidak standar dan kurang baik. Mereka yang peranh melakukan operasi, usai pelaksanaan operasi, bekas bagian tubuh yang dioperasi menjadi kudis dan bernanah.
Kondisi tersebut membuat pasien yang mengalami kondisi tersebut kembali mendatangi RSUD

Selasa, 21 Desember 2010

2011, Pemkab Kuansing Beli 17 Mobil Dinas


RAPBD 2011 yang disampaikan  eksekutif pada DPRD Kuansing, Pemkab mengusulkan anggaran untuk pembelian 17 unit mobil dinas dengan anggaran miliaran rupiah.
Namun sampai sekarang, DPRD melalui Badan Anggaran (Banggar) belum memutuskan persetujuannya untuk pembelian 17 unit mobil dinas tersebut, karena pihak Banggar masih melakukan hearing dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Kuansing.
Terkait dengan rencana pembelian 17 unit mobil dinas di lingkungan Pemkab Kuansing itu,

Rekrut CPNS, Pemkab Kuansing Diminta Transparan

Pemkab Kuansing, kali ini menjadi sorotan dari kalangan lembaga swadaya masyarakat dan ribuan CPNS yang akan mengikuti ujian tertulis serta masyarakat Kuansing lainnya, dalam perekrutan CPNS 2010. Pemerintah benar-benar diingatkan untuk transparan dalam perekrutan dan pengadaan CPNS di lingkungan Pemkab Kuansing.
Setidaknya ini, dikatakan Ketua Umum LSM Permata Kuansing Junaidi Affandi SR kepada Riau Pos, Ahad (19/12) di Teluk Kuantan. Pasalnya, dalam perekrutan CPNS 2009 lalu, banyak terindikasi kecurangan, mereka yang lulus kebanyakan anak dan sanak saudara di lingkungan Pemkab Kuansing.

Jumat, 17 Desember 2010

Air Sungai Kuning Lampaui Ambang Mutu

Dari hasil uji laboratorium yang dilakukan Badan Lingkungan Hidup Promosi dan Investasi (BLHPI) Kabupaten Kuansing di Laboratorium milik Dinas Kimpraswil Riau, Ahad kemarin menyimpulkan, kalau air Sungai Kuning di Desa Muara Langsat Kecamatan Benai melampaui ambang baku mutu air.
Bahkan, menyebabkan ikan-ikan di Sungai Kuning mati. Diduga kuat, kalau pencemaran air Sungai Kuning disebabkan penyemaran limbah milik PKS II PT Citra Riau Sarana yang berada di Desa Muara Langsat Kecamatan Benai tersebut.